3 Bahan Alami yang Ampuh dengan Cepat Sembuhkan Bekas Luka_

3 Bahan Alami yang Ampuh dengan Cepat Sembuhkan Bekas Luka_

SariAgri - Setiap orang biasanya pasti pernah mengidap cacar air. Penyakit yang disebabkan oleh virus varicella zoster ini umumnya ditandai dengan kemunculan ruam pada kulit sebagai gejala utamanya.
Cacar air biasanya akan meninggalkan bekas luka yang sangat mengganggu penampilan, terutama jika berada di wajah. Berbagai cara dilakukan mulai dari memakai krim kecantikan sampai pengobatan dokter yang membutuhkan banyak biaya. Akan tetapi, ternyata bekas cacar air bisa dihilangkan dengan cara alami.
Tidak hanya bekas cacar air, luka bakar serta goresan pun bisa dengan cepat memudar dengan tiga bahan alami ini. Bagaimanakah caranya? Berikut ulasannya.
Kacang Hijau
Selain dapat diolah menjadi makanan, kacang hijau ternyata juga dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan bekas cacar. Caranya yaitu rendam kacang hijau dengan air dingin sampai sedikit lunak.
Tumbuk kacang hijau yang telah direndam tersebut sampai halus kemudian oleskan pada bagian luka kamu. Setelah itu, diamkan selama kurang lebih 30 menit dan bilas dengan air sampai bersih. Lakukan secara rutin maka bekas luka akan berangsur-angsur hilang.

Mengkudu
Buah yang terkenal dengan baunya yang sedikit menyengat ini biasa dikonsumsi sebagai obat tradisional.  berita hortikultura terbaru Ternyata, buah ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan bekas luka.
Caranya yaitu dengan membuat buah mengkudu yang masih segar menjadi jus kemudian meminumnya. Walaupun memiliki bau yang kurang mengenakan, akan tetapi mengonsumsi jus mengkudu secara rutin dapat menghilangkan noda-noda dalam tubuh termasuk bekas luka.
Jagung
Mungkin masih sedikit orang yang tahu bahwa jagung bisa digunakan untuk menghilangkan bekas luka. Caranya yaitu dengan memarut jagung yang masih muda kemudian mengoleskannya ke seluruh bekas luka. Diamkan sampai mengering kemudian bilas dengan air bersih. Lakukan secara rutin untuk hasil yang lebih cepat.
Video Terkait: